Home | Vol 21 Table of Contents | Previous Issues | Contact Us: 07 55278753 / 0405463663 | Email: judybyronbay@yahoo.com

Kumpulan Puisi Poetry

All poems sourced from Di Serambi - On the Verandah: a bilingual anthology of modern Indonesian poetry, Cambridge University Press 1995

by Ayatrohaedi

Dari Suatu Perpisahan

Terkadang ada baiknya kita bersuka,
agar terasa betepa gembira
pada saatnya kita bersuka

Terkadang ada baiknya kita menanagis,
agar terasa betapa manis
pada saatnya kita tertawa

Terkadang ada baiknya kita merana,
agar terasa betapa bahagia
pada saatnya kita bahagia

Dan jika sekerang kita berpisah,
itu pun ada baiknya juga
agar terasa betapa mesra
jika pada saatnya nanti
kita ditakdirkan bertemu lagi

From The Parting

Sometimes it is good that we feel sad,
in order to know
of the moment we are happy

Sometimes it is good that we cry,
in the order to know how sweet
it is to laugh

Sometimes it is good that suffer,
in order to know
the joy of a moment of bliss

And if now we are parted,
even that has something good
to feel how intimate
will be the moment
we are fated to meet again


by Isima Sawitri

Kasus

Langit-langit di ruang ini teramat tinggi
jendela lebar berkisi-kisi
di luar angin bermain
antara duan dan ranting
berayun dalam cahaya musim panas
yang jatuh hangat ke atas tingkap
dan ke dasar angan-angan

Dialog pintar itu tiba-tiba merenggut semua
dari sofanya sang guru bijak bersuara
-Sebagaimana halnya
tiap pemberontak dari segala zaman
ia tidak berdiri sendiri

-ya, pemberontak itu berkomplot dengan apa
yang disebut Gusti, murid di pojok menanggapi

-Hei, fikiran saudara berbau mistik, mengapa?

-Boleh Jadi karena dalam kasus ini
tidak ada jarak
antara yang ada dan yang sebenarnya ada,
murid menjawab hati-hati

-Janganlah menjadi kalut dengan motivasi, suara guru meninggi
saya yakin pemberontak itu didukung oleh mereka
tanpa bukiti

Case

The ceiling in this room is so very high
wide window screened with lattice
outside the wind plays
among leaves and branches
swaying in rays of summer
which fall on the blind
and at the foot of illusions

Learned dialogue suddenly overcomes all
from the sofa the wise guru speaks
-As in every situation
every rebel from every era
is never alone

-Yes, the rebel plots with whatever
is called Gusti, the student in the corner responds

-Hey, your thoughts touch on the mystic, why?

-Perhaps, because in this case
there is no distance
between what is and what really is,
the student answers carefully

-Don't become confused by motivation, the voice of the guru rises
I am sure the rebels have their support
without question

-Who are they? the students chorus

-Those who do not refuse life
and do not refuse death

-Them?

Fellow students look at one another in disbelief
and quietly the guru gazes out the window
wind still plays between leaves and branches
why is Gusti, why is kawula becoming less important


by Goenawan Mohamad

Lagu Obo

Ada sebuah obo
dimainkan hantu hutan
dan malam jadu hijau
sesenyap lukisan

Di bawah bulan ekstase
dan ayun awan
meremang ritme
tenung di pebukitan

Musik terbaik, Adik,
mungkin membius beratus detik
suara genta dan gerimis
pado pohon-pohon tropics

Maka pagi tak jadi pagi
Hari tak jadi hari
hanya angin dan orkes
saling menggores

Bahkan nada yang jatuh
ke biru kolam
Dipunggut balik burung-burung malam

J.S. Bach, mantera manakah
yang akan mengakhiri
ini?

Song Of The Oboe

An oboe
is played by the forest spirit
and night becomes green
as silent as a painting

Under the moon ecstasy
and swaying cloud
electrify the enchanted
rhythm in the hills

The best music, my young friend,
perhaps intoxicated a thousand seconds
resonance and mist
in tropic woods

So morning is not morning
Day is not day
only wind and orchestra
etched together

Indeed a note falls
to the blue of the pool
Is taken up again by night birds

J.S. Bach, what mantra
will finish
this


by Linus Suryadi AG

Ibunda

Ibunda
di mana pun sama
Tahan derita
lebih ketimbang ayahnda

Gua garbanya
tempat tapa
janin bayi
yang kelak dilahirkan

Bagaikan Maria
di Pengadilan
la pun pasrah
Yesus disalibkan

Tidak brontrak
dan murka
Tapi sabar and nrimo
lego lilo

Pasrah bongkokan
awal kebangkitan
Dalam proses
penjadian kasih sayang

Mother

Mother
wherever you are it is the same
You endure suffering
more than the father

Cave of embryo
place of meditation
Child in utero
Soon to be born

Like Mary
at the judgement
Resigned to fate
Jesus crucified

Without resistance
or anger
But patient and submissive
released and reconciled

Resigned and bowed
begins and resurrection
In the process
the advent of loving kindness

Home | Vol 21 Table of Contents | Previous Issues